Mahasiswa prodi PTIK Unimed yang terdiri dari Amelia Fadillah, Fikri Hanif, Azqal Azkia dan mahasiswa prodi ekonomi Windi Astika masuk ke dalam tim Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) Tahun 2021 yang didanai oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi. Tim mahasiswa ini dibimbing oleh dosen PTIK Tansa Trisna Astono Putri, S.Kom., M.T.I. dengan judul V3D Book: Buku Virtual Sebagai Media Pembelajaran Berbasis Augmented Reality.
Ketua tim mahasiswa Amelia Fadhillah mengatakan, “Program ini sangat memfasilitasi kami untuk mengembangkan ilmu pengetahuan yang sudah kami dapatkan dari perkuliahan dan mengimplementasikannya kepada masyarakat sebagai produk yang kami hasilkan. Dalam pembuatan produknya, kami memanfaatkan bidang Virtual dan Augmented Reality yang sudah diajari oleh Bapak/Ibu dosen di perkuliahan. Kemudian produk yang dihasilkan nantinya akan digunakan oleh masyarakat khususnya bagi anak-anak dengan tujuan membuat proses belajar menjadi lebih menarik dengan adanya gambar 3D yang ditunjukkan.”
Dosen pendamping Tansa Trisna Astono Putri, S.Kom., M.T.I. yang juga merupakan dosen Prodi PTIK Unimed, juga menambahkan bahwa hal ini merupakan kesempatan yang baik untuk mengembangkan kemampuan mahasiswa baik di tingkat nasional maupun internasional karena program ini bertujuan untuk mengasah kreativitas, mendapatkan pengakuan serta membantu membangun Indonesia melalui ide-ide kreatif yang dimiliki oleh mahasiswa. Untuk proses pembuatan semuanya dilakukan oleh mahasiswa, mulai dari pencarian ide, pelaksanaan metode kegiatan dan pemasaran produk. Dosen pendamping hanya bertugas untuk mengarahkan.
Selamat dan sukses untuk Tim Mahasiswa PTIK Unimed.